Selamat Datang di Komunitas Peduli Halal dan Thoyib

Semoga Allah SWT menjadikan kita sebagai hamba-Nya yang selalu menjaga diri dan keluarganya dari mengkonsumsi produk yang belum dan tidak jelas kehalalannya

SELAMAT DATANG DI KOMUNITAS PEDULI HALAL DAN THOYIB

Senin, 08 Agustus 2011

Tips & Trik Memakai Zahra Blush On Yang Benar
 
Setiap wanita tentunya ingin selalu terlihat cantik dan segar. Jika Anda termasuk yang mempunyai kekurangan, anda bisa menutupi kekurangan tersebut. Menggunakan Zahra blush on adalah bagian untuk menutupi /mengoreksi kekurangan bentuk wajah anda. Pemakaian blush on yang tepat akan memberikan kesan lebih segar, lembut, tegas, dan sebagainya. Tapi sebaliknya, bila Anda kurang tepat menggunakannya, penampilan pun tidak seperti yang diharapkan. Sebelum menggunakan blush on, sebaiknya kenali dulu bentuk wajah, serta cara penggunaannya, sehingga wajah Anda  merona cantik dan segar.

Tips  memakai blush on yang tepat untuk wajah Anda

  1. Untuk hasil lebih segar Anda harus memilih warna bedak yang senatural mungkin. Untuk warna kulit terang atau putih Anda bisa mengunakan bedak Zahra warna light beige atau sheer pink, sedangkan warna kulit sawo matang atau kulit wajah lebih gelap pilih warna bedak Zahra beige. Agar dapat menempel lebih lama, sebaiknya gunakan pelembab terlebih dahulu serta foundation sebelum memakai bedak.
  2. Pilihlah warna dasar dari perona pipi yang bisa disesuikan dengan warna kulit Anda. Untuk kulit warna terang atau putih  pilih warna pink, sedang untuk kulit sawo matang atau gelap  anda dapat menggunakan blush on dengan gabungan warna pink + brown, aplikasi secara wajar.
  3. Saat akan aplikasi /memulas pipi, cobalah untuk tersenyum. Anda akan melihat bagian yang menonjol dekat tulang pipi Anda. Aplikasi warna di bagian luar pipi yang menonjol tersebut. Hindari penggunaan perona pipi di bawah mata, atau dekat hidung, atau dekat dahi, karena akan memberikan kesan terlalu banyak warna.
  4. Bila aplikasi blush on Anda terlalu tebal, Anda bisa mengoreksinya dengan spon yang dibubuhi bedak lalu baurkan.
Sesuaikan Dengan Bentuk Wajah

Aplikasi blosh on yang tepat sesuai bentuk wajah akan menutupi kekurangan serta memberi kesan cerah pada riasan anda, berikut ini teknik sapuan sesuai bentuk wajah
•    Wajah Oval
Jika Anda mempunyai bentuk wajah oval, tentu wajah Anda akan bertambah segar dengan pemberian blush on sedikit melengkung mengikuti tulang pipi.

•    Wajah Lonjong
Bubuhkan blush on dengan menarik garis lebih mendatar, arah hidung hingga mendekati kuping, hingga wajah tidak terkesan bertambah panjang.

•    Wajah Persegi
Jika Anda mempunyai bentuk wajah persegi dengan potongan rahang yang kuat, sehingga menimbulkan kesan tajam pada wajah. menyamarkan kesan tajam, dengan membubuhkan blush on dengan arah mendatar dan baurkan ke atas hingga mendekati atas kuping.

Bagi Anda yang menginginkan pengetahuan serta ketrampilan perawatan wajah dan make up minimalis, hubungi evi di, 081314517070. Kunjungi kosmetikahalalindonesia
 
HARGA Rp 58.000,-*

Dapatkan segera :
Di Mitrasalur Atrium
Komplek Pertokoan Atrium, Blok H18-21
Segitiga Senen, Jak-Pus
Telp :(021).3521388-89


*) Harga sewaktu-waktu dapat berubah, sesuai dengan kebijakan yang ada.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih untuk kesediaanya mengisi kolom komentar berikut ini: